Download kitab pdf terlengkap AswajaPedia Klik di sini

Peringatan Seputar Angan-angan kosong

Kitab Risalah al-Mudzakarah
Ma'al Ikhwan al-Muhibbin Min Ahlil Khair Wad Din 
Lil Imam al-Habib Abdullah al-Haddad


فَصْل: ( في التحذير من طول الأمل )
Fasal Tentang; Peringatan Seputar Angan-angan kosong

وأما طول الأمل : فهو مذموم جداً، بل هو الذي يدعو إلى خراب الآخرة وعمار الدنيا،

Adapun angan-angan kosong, adalah suatu sifat yang sangat tercela, bahkan ia dapat menghancurkan akhiratnya dan meramaikan dunianya.

وقد قال رسول الله - صلى الله عليه وسلم -: (( ينجو أوَّلُ هذه الأمة بالزهد في الدنيا وقصر الأمل، ويهلك آخرها بالحرص وطول الأمل)).

Rasulullah Shalallahu alaihi wa alihi wasalam bersabda;
“Golongan pertama umat ini selamat karena barlaku zuhud terhadap dunia dan pendek angan-angan, sedangkan golongan terakhir umat ini akan celaka karena rakus terhadap dunia dan karena angan-angan kosong”.

وقال عليه الصلاة والسلام: ((من الشقاء أربع: جمود العين، وقسوة القلب، والحرص، وطول الأمل)).

Nabi ‘alihishshalatu wassalam bersabda;
“Empat hal yang mengakibatkan celaka; Mata yang beku, hati yang keras, tama’ dan angan-angan kosong”.

ومن دعائه عليه الصلاة والسلام: ((أعوذ بك من كل أملٍ يلهيني)).

Sebagian dari doa Nabi ‘alihishshalatu wassalam adalah;
“Aku berlindung kepada-Mu dari segala angan-angan yang dapat melalaikanku”.

وقال علي كرم الله وجهه: " أخوف ما أخاف عليكم اتِّباع الهوى وطول الأمل.

Imam ‘Aly Karramallah Wajhah berkata; “Perkara yang paling aku takutkan atas kalian adalah menuruti hawa nafsu dan angan-angan kosong”.

أما اتِّباع الهوى فيصدُّ عن الحق، وأما طول الأمل فينسي الآخرة".

Adapun menuruti hawa nafsu, ia akan mencegah seseorang dari perbuatan yang benar, sedangkan angan-angan kosong dapat melalaikan seseorang dari akhirat”.

ومن المأثور: من طال أمله ساء عمله .

Sebagian riwayat mengatakan; “Barangsiapa yang panjang angan-angannya maka buruklah ‘amalnya”.

فطول الأمل عبارة عن استشعار طول البقاء في الدنيا. وهو دالّ من صاحبه على فرط الحماقة ونهاية الغباوة ؛ فإنه قد ضيَّع الحزمَ وتَمَسَّك بالوهم،

Yang di maksud dengan angan-angan kosong adalah; Ungkapan dari perasaan seseorang yang memberikan kesan bahwa ia akan hidup selama-lamanya di dunia, hal ini menunjukkan bahwa orang memiliki angan-angan kosong berada di puncak kebodohan dan ketololan, karena ia benar-benar menghilangkan kemantapan hati dan berpegang teguh pada khayalan yang tiada berarti.

ولو قِيلَ له مساءً : هل تثق بالبقاء إلى الصباح ؟ أو صباحاً : هل تثق بالبقاء إلى المساء ؟ لقال : لا. ثم هو يعمل لدنياه عمل من لا يموت، حتى لو أنه أُخبر أنه يُخَلَّد في الدنيا لم يجد موضعاً للزيادة على ما هو عليه من الحرص والرغبة في الدنيا.

Jika ia ditanya di waktu sore; “Apakah kamu yakin bahwa kamu akan tetap hidup sampai esok?” Atau di waktu pagi; “Apakah kamu yakin bahwa kamu akan tetap hidup sampai sore?”. Pasti ia akan menjawab; “Tidak”. Sementara ia masih saja mengerjakan pekerjaan duniawinya bagaikan orang yang tidak akan mati, sehingga tidak ada tempat untuk tambahan atas ketamakan yang ada padanya dan kecintaannya terhadap dunia.

فمن أعظم حماقة مِمَّن هذه صفته ؟
Maka, siapakah yang lebih bodoh daripada orang yang sifatnya demikian?

ثم ان طول الأمل أصل لجملة من سيئات الأخلاق والأعمال التي تثبط عن الطاعة، وتدعو إلى الوقوع في المعصية، مثل الحرص والبخل وخوف الفقر.

Sesungguhnya angan-angan kosong adalah sumber dari berbagai macam perilaku yang jelek dan perbuatan yang jauh dari ketha’atan, bahkan dapat mendorong seseorang terjerumus dalam kema’shiyatan, seperti sikap tamak, pelit dan takut miskin.

ومن أعظمها قبحاً الاستئناس بالدنيا ، والأخذ في عمارتها، والسعي لجمع حطامها،

Prilaku paling buruk yang bersumber dari sifat tersebut adalah merasa senang dengan harta duniawi, bersungguh-sungguh dalam mema’murkan dan berusaha keras untuk mengumpulkannya.

وقد قال عليه الصلاة والسلام: (( بُعِثْتُ لخراب الدنيا، فمَن عمرها فليس مني)).

Nabi ‘alaihiashshalatu wassalam bersabda;
“Aku diutus untuk menghancurkan harta dunia, maka barangsiapa yang mema’murkannya ia bukan dari golonganku”.

وعن طول الأمل يكون التسويف، وهو العقيم الذي لا يَلِدُ خيراً قطُّ. يقال إن أكثر صياح أهل النار من سوف، فلا يزال المسوّف يتثاقل عن الطاعات ويؤخر التوبة عن السيئات حتى ينزل به الموت؛ فيقول: { رَبِّ لَوْلا أَخَّرْتَنِي إِلَى أَجَلٍ قَرِيبٍ فَأَصَّدَّقَ وَأَكُن مِّنَ الصَّالِحِينَ }[المنافقون: ١٠]،
Dan prilaku yang bersumber dari angan-angan adalah menunda-nunda, yaitu sikap mandul yang sama sekali tidak dapat melahirkan kebaikan apapun. Di katakan; Sesungguhnya kebanyakan jeritan penghuni neraka adalah disebabkan oleh sikap menunda-nunda, maka orang yang suka menunda-nunda tida henti-hentinya merasa berat untuk menjalankan ketha’atan dan mengakhirkan taubat dari keburukan-keburukan hingga ajal datang menjemputnya; “lalu ia berkata; Wahai Tuhanku, mengapa Engkau tidak menangguhkan (kematian)ku sampai waktu yang dekat, yang menyebabkan aku dapat bersedekah dan aku termasuk orang-orang yang shalih? ”.(Qs. Al-Munafiqun: 10).

فيقال له: {وَلَن يُؤَخِّرَ اللَّهُ نَفْساً إِذَا جَاء أَجَلُهَا}[المنافقون:١١]،

Maka dikatakan kepadanya;
“Dan Allah sekali-kali tidak akan menangguhkan (kematian) seseorang apabila telah datang waktu kematiannya”.( Qs. Al-Munafiqun: 11).

{أَوَلَمْ نُعَمِّرْكُم مَّا يَتَذَكَّرُ فِيهِ مَن تَذَكَّرَ وَجَاءكُمُ النَّذِيرُ، فذوقوا فما للظالمين من نصير}[فاطر: ٣٧].

“Dan apakah Kami tidak memanjangkan umurmu dalam masa yang cukup untuk berfikir bagi orang yang mau berfikir, dan (apakah tidak) datang kepada kamu pemberi peringatan? Maka rasakanlah (‘adzab Kami) dan tidak ada bagi orang-orang yang dzalim seorang penolongpun”.(Qs. Faathir: 37).

فيخرج من الدنيا بخسارة لا آخر لها، وندامة لا انتهاء لها؛ فقصّر يا أخي أملك ! وليكن أجلك نصب عينيك، وأملك وراء ظهرك.

Maka ia keluar dari dunia ini dengan membawa kerugian yang tiada batasnya, dan penyesalan yang tiada akhirmya, oleh karena itu pendeklah angan-anganmu wahai saudaraku! Dan jadikanlah ajalmu selalu berada di depan kedua matamu dan angan-anganmu berada di balik punggungmu.

واستعن على ذلك بالإكثار من ذكر هادم اللذات ومفرق الجماعات، وتفكر فيما اندرج أمامك من المعارف والقربات. واستشعر فرب الموت فإنه أقرب غائب ينتظر، وكن مستعداً له متخوّفاً هجومه في جميع الحالات.

Jadikanlah sebagai penolong atas hal tersebut banyak-banyak menginngat pemutus keni’matan dan pemisah kesatuan yaitu kematian, berfikirlah tentang orang-orang yang kamu kenal dan kerabatmu-kerabatmu yang telah pergi mendahuluimu, rasakanlah dekatnya kematian karena sesungguhnya ia paling dekat-dekatnya perkara ghaib yang din anti-nanti kedatanyannya, dan jadilah kamu orang yang bersiap-siap untuk menghadapinya, merasa takut akan kedatangannya di setiap keadaan.

وقد كان رسول الله - صلى الله عليه وسلم - يقول: ((والذي نفسي بيده ما رفعت طرفي وظننت أني اخفضه حتى أُقْبَضَ، ولا أكلت لقمة فظننت أني أسيغها حتى أغص بها من الموت)) ... الحديث،

Dan Rasulullah Shalallahu alaihi wa alihi wasallam bersabda;
“ Demi Dzat yang jiwaku berada di tangan-Nya, tidaklah aku mengangkat pandanganku sedangkan aku mengira bahwa aku dapat menurunkannya sebelum nyawaku dicabut, dan tidaklah aku makan sesuap makanan pun sedangkan aku mengira bahwa aku dapat menelannya sebelum makanan itu tertahan di kerongkonganku karena kematian”.

وربما ضرب عليه السلام بيده على الحائط للتيمم، فيقال له: إن الماء منك قريب، فيقول: لا أدري لعلي لا أبلغه.

Terkadang Nabi ‘alaihishshalatu wassalam memukulkan tangannya pada sebuah dinding untuk bertayammum, lalu dikatakan kepada beliau; ‘Sesungguhnya air dekat darimu’, beliau menjawab; “Aku tidak tahu boleh jadi aku tidak dapat mencapainya”.

وكان الصديق رضي الله عنه ينشد:
كل امرىء مصبح في أهلِهِ # والموت أدنى من شِراكِ نعلِهِ

Abu Bakar Ash-Shiddiq radliyallahu ‘anh bersenandung;
Semua orang menghadapi keluarganya dipagi hari # Sementara kematian lebih dekat dari tali sandalnya

قال حجة الإسلام - رحمه الله -: اعلم أن الموت لا يهجم في وقتٍ مخصوص وحال مخصوص وسنّ مخصوص ولابُدَّ من هجومه، فالاستعداد له أولى من الاستعداد للدنيا.

Hujjatul Islam Imam al Ghazali berkata; “Ketahuilah bahwa kematian tidaklah datang pada waktu tertentu, pada keadaan tertentu atau pada usia tertentu, yang jelas ia pasti datang, maka bersiap-siap untuk menghadapinya adalah lebih utama dari pada bersiap-siap untuk menghadapi dunia”.

Post a Comment

Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.